-->

Penyebab Dan Cara Mengatasi Bluetooth Nyala Sendiri di Semua Hape Android

 Baru-baru ini netizen pengguna android digemparkan sama ponselnya yang tiba-tiba jadi ajaib. Bukan karena bisa menghasilkan uang sendiri, tapi malah bisa mengaktifkan bluetoothnya tanpa disentuh. Jadi ponsel mereka tuh bluetooth nya aktif sendiri, mulai dari samsung, xiaomi, oppo, vivo, dan yang saya pake hape asus.

youtube: ARP Studio Tutorial

Pertama kita harus ketahui dulu asal-usulnya sebelum cari solusi untuk mengatasi masalah itu. Inget nggak pertama kali penyakit ini muncul di hape? Inget nggak abis ngelakuin apaan sebelum bluetooth nya itu sering aktif sendiri?

Kalo nggak inget, langsung aja skip ke cara mengatasinya. Cuman kalo pengen tau penyebabnya silakan simak beberapa point penting ini:

1. Bluetooth yang aktif sendiri bisa jadi karena adanya paksaan dari suatu aplikasi yang meminta izin untuk menggunakan dan mengaktifkan bluetoothnya. Seperti Share-it versi terbaru yang memperbarui izin perangkatnya untuk mengaktifkan bluetooth demi memudahkan pengiriman file. 

2. Lalu ada aplikasi yang crash sehingga sistemnya nggak stabil terus minta izin bluetooth terus-menerus.

3. Ada aplikasi yang berjalan di latar belakang yang membutuhkan akses bluetooth. Misalnya kayak lagi ngapain sama aplikasi, terus kamu lupa tutup aplikasi. Jadi aplikasinya terbuka terus dan dia pake akses bluetooth.

Lalu gimana cara mengatasi masalah bluetooth yang aktif sendiri di hape android ini?

Gampang aja sih, kalo kamu dah ketemu penyebabnya, maka akan gampang untuk cara mengatasinya. Pertama silakan buka pengaturan di hape kamu.



Gambar diatas adalah menu dari pengaturan, kalo bahasa Inggris setting. Lalu ada banyak menu yang muncul, kita pergi ke Pribadi, lalu pilih Lokasi.



Nah, ini adalah daftar aplikasi yang memerlukan akses lokasi, dan berkaitan sama bluetooth. Perhatikan Mode Lokasi.



Ketika kita pilih mode akurasi tinggi, maka hape kamu akan menggunakan perkiraan lokasi dari GPS, Sinyal hape, dan juga bluetooth untuk mengetahui posisi perangkat saat ini. Ini yang menyebabkan akurasi dia tinggi.



Dan ini pula yang menyebabkan bluetooth kamu aktif sendiri. Di beberapa perangkat tampilannya akan berbeda. Tapi intinya sama aja. Untuk hape vivo biasanya cukup hanya menonaktifkan lokasi aja, tapi nanti efeknya jadi nggak terlacak keberadaan lokasi hape terakhir kali.

Silakan kamu ubah settingannya dari akurasi tinggi menjadi GPS only agar bluetoothnya nggak ikutan aktif.

Semoga informasi ini bermanfaat, dan buat kamu yang lagi pengen nyari inspirasi yang lain bisa baca artikel dibawah ini ya! 

0 Response to "Penyebab Dan Cara Mengatasi Bluetooth Nyala Sendiri di Semua Hape Android "

Posting Komentar

akuhapu